Jika Anda belum pernah pinjam uang di aplikasi pinjol, membaca pengalaman pinjam uang di Kredivo yang akan kami bagikan ini mungkin bisa mengubah persepsi Anda. Sebab jika dilihat dari ulasan yang ada di internet baik media sosial, Google maupun di ulasan Google Play Store, pastinya ada banyak cerita yang saling berkontradiksi.
Ada yang bilang Kredivo ini aplikasi pinjaman online yang sangat membantu keuangan di saat-saat mendesak dan ketika butuh dana darurat. Sebaliknya, tidak sedikit pula yang mengatakan aplikasi ini adalah penipu alias scamming. Sebab menetapkan bunga dan denda seenaknya dengan jumlah diluar akal sehat.
Tetapi mana yang benar? Apakah Kredivo ini penipu atau justru penolong di saat mendesak? Mari kita temukan jawabannya berdasarkan pengalaman-pengalaman para nasabah Kredivo sendiri.
“Selalu Baca dan Pahami Dulu Syarat dan Ketentuan Aplikasi Kredivo Sebelum Registrasi dan Melakukan Pinjaman Online”
Apa Itu Kredivo dan Bagaimana Cara Kerjanya?
Seperti yang dikatakan sebelumnya, Kredivo adalah aplikasi pinjol yang paling terkenal dan paling banyak digunakan di Indonesia. Anda bisa lihat sendiri, iklan dari aplikasi ini sekarang sudah bisa ditemukan dimana-mana.
Ditambah lagi Kredivo sudah bekerja sama dengan banyak merchant dan toko online. Khususnya Tokopedia dan Bukalapak yang kini menyediakan metode pembayaran melalui Kredivo dengan sistem pay later.
Tetapi meskipun sudah banyak yang tahu tentang aplikasinya, masih banyak masyarakat Indonesia yang belum mengerti bagaimana cara kerja aplikasi Kredivo.
Jadi sebenarnya, Kredivo ini sangat mirip dengan kartu kredit. Hanya saja Anda tidak mendapatkan kartu apapun dan melakukan semua transaksi dan pengajuan pinjamannya di genggaman tangan alias lewat HP. Lalu apa bahayanya dari aplikasi ini?
Layaknya kerugian menggunakan kartu kredit, Kredivo juga menjadi hal yang bisa sangat membahayakan bila digunakan tanpa self control. Sebab Anda akan melakukan transaksi tanpa merasa melakukan transaksi apapun. Apa artinya?
Jadi dengan aplikasi Kredivo ini, Anda bisa melakukan transaksi di toko online mana saja tanpa harus membayar sepeser pun. Bahkan Anda tidak perlu uang DP sebagai pembayaran awal. Semuanya ditanggung oleh Kredivo.
Lalu apa bahayanya?
Dengan adanya kemudahan ini, banyak nasabah Kredivo yang kehilangan kendali dan beli apapun semau mereka. Alhasil, banyak pengalaman pinjam uang di Kredivo untuk belanja online yang berakhir dengan tagihan puluhan juta di akhir bulan.
Kredivo sendiri menerapkan limit sebesar 25 juta rupiah untuk akun yang baru dibuat. Semakin lama Anda menggunakan akun tersebut, semakin sering Anda bertransaksi dengan Kredivo, dan semakin lengkap data verifikasi yang Anda berikan, maka semakin besar pula limit pinjaman perbulannya.
Tapi di sisi lain, Kredivo ini juga bisa menjadi penolong jika Anda benar-benar tidak memegang uang dan perlu untuk membayar kebutuhan bulanan.
Misalnya jika uang untuk bayar listrik sudah terpakai untuk kebutuhan mendesak, Anda bisa menggunakan Kredivo untuk biaya talangan. Di bulan berikutnya, Anda hanya tinggal bayar tagihan Kredivo. Dengan begitu listrik rumah Anda tidak akan diputus oleh PLN.
Pengalaman Pinjam Uang di Kredivo
Setelah mengetahui bagaimana cara kerjanya, berikutnya kita akan membahas tentang pengalaman pinjam uang di Kredivo mulai dari proses pendaftaran, pencairan uang, penagihan, hingga keuntungan dan kerugiannya.
Nah, berikut ini adalah ulasan lengkap mengenai penggunaan aplikasi Kredivo untuk kredit online.
Proses Pendaftaran
Secara umum, cara daftar Kredivo ini sangat mudah dan cepat. Anda memang tetap harus melampirkan foto KTP dan dokumen-dokumen seperti NPWP atau BPJS sebagai persayaratannya, namun semuanya bisa selesai hanya dalam 1 kali percobaan.
Bahkan ada cara daftar Kredivo tanpa NPWP dan BPJS, yaitu dengan menggunakan mutasi rekening bulanan untuk menunjukan penghasilan Anda tiap bulan.
Sebab salah satu syarat dari Kredivo ini adalah memiliki penghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan.
Proses pendaftaran ini juga hanya memakan waktu kurang dari 2 jam. Anda tidak perlu melakukan verifikasi manual melalui video call dan lain-lain.
Besar Limit Pinjaman dan Cara Mengajukan Kredit
Seperti yang sudah dikatakan tadi, limit pinjaman perbulan untuk akun Kredivo baru adalah 25 juta hingga 30 juta. Dan cara mencairkan limit Kredivo ke rekening ini sangatlah mudah.
Selain menggunakan aplikasi toko online, Anda juga bisa mengajukan pinjam tunai. Kredivo sendiri punya 2 pilihan pinjaman tunai, yaitu :
- Pinjaman Jumbo
- Pinjaman Mini
Pinjaman Jumbo punya limit pinjaman sebesar sisa limit yang Anda miliki. Jadi selama masih belum melewati batas, Pinjaman Jumbo Kredivo ditolak tidak akan terjadi. Sedangkan Pinjaman Mini diberi batas sebesar 3 juta rupiah sekali pinjam dengan jangka waktu 30 hari.
Pengajuan pinjaman tunai ini juga sangat mudah. Anda cukup pilih jenis pinjaman yang diinginkan, atur jangka waktu pinjamannya lalu isi informasi rekening agar dana bisa segera dikirim. Setelah itu, tinggal menunggu kiriman dari Kredivo.
Jangka Waktu Pencairan Dana
Jangka waktu pencairan dana oleh aplikasi ini juga sangat cepat. Berdasarkan pengalaman pinjam uang di Kredivo yang ada di internet maupun media sosial, waktu yang dibutuhkan dari sejak pengajuan dikonfirmasi hingga uang cair hanya kurang dari 1 jam.
Selain itu, uang yang masuk ke rekening hanya dipotong 6% saja untuk biaya administrasi. Tanpa ada potongan-potongan biaya lainnya yang tidak transparan.
Jika memang uang tak kunjung cair dalam jangka waktu 2 x 24 jam, Anda hanya perlu penghubungi CS Kredivo. Mereka akan membantu proses pencairan dengan sopan dan mudah dimengerti.
Tagihan, Bunga dan Denda
Sekarang kita masuk ke bagian yang paling tidak disukai orang-orang, yaitu tentang tagihan akhir bulan, bunga dan denda. Sebelumnya perlu Anda ketahui, Kredivo menetapkan bunga 2% hingga 4%, tergantung level akun yang Anda gunakan.
Tagihan akan dikirim setiap bulan dari h-3 sebelum tanggal jatuh tempo. Tagihan ini dikirim melalui aplikasi, SMS, dan email yang terhubung dengan akun.
Jika tak kunjung membayar, maka Kredivo akan menetapkan biaya denda tambahan. Karena biaya denda inilah, banyak orang yang tiba-tiba mendapatkan tagihan hingga berkali-kali lipat dari pokok pinjaman awal. Karena Kredivo menggunakan sistem bunga compounding, alias bunga dihitung dari pokok pinjaman + bunga.
Telat Bayar dan Masalah Data Pribadi
Layaknya aplikasi pinjol lainnya, Kredivo juga akan mengakses beberapa data pribadi Anda. Salah satunya adalah kontak dan alamat.
Sehingga bila Anda telat bayar hingga lebih dari 1 bulan dan masuk ke dalam daftar blacklist Kredivo, maka mereka berhak mengirimkan pesan pengingat tagihan ke anggota keluarga atau nomor yang tersimpan di kontak Anda. Hal ini sudah dijelaskan dalam ketentuan pinjaman dan perjanjian yang Anda tanda tangani.
Akhir Kata
Jadi demikianlah pengalaman pinjam uang di Kredivo. Layaknya kartu kredit, aplikasi ini bisa menjadi penolong sekaligus pembawa bencana untuk keadaan finansial Anda. Perlu kami ingatkan, kami tidak menyarankan Anda untuk menggunakan aplikasi online mana pun. Kami juga tidak bertanggung jawab atas semua hal yang terjadi jika Anda menggunakan aplikasi pinjol.