[100% Alami] 6 Makanan Biar Telur Kenari Ngisi

Ada banyak faktor yang membuat telur kenari zonk, salah satunya karena jarang diberi makanan biar telur kenari ngisi. Karena ketika sedang proses kawin, burung kenari butuh asupan pakan khusus untuk meningkatkan birahinya sekaligus agar dia jadi fertile alias bisa ngisi.

 

Beberapa dari Anda pasti pernah mendapatkan telur kenari tidak isi padahal sudah dikawinkan dengan benar. Seperti yang sudah dikatakan tadi, ada banyak alasan kenapa kenari jantan tidak ngisi.

 

Yang paling sering biasanya karena pakannya tidak diubah, jadi masih diberikan voer yang sama setiap hari.

 

Oleh karena itu, dalam kesempatan kali ini kita akan jelaskan pakan seperti apa yang dibutuhkan oleh kenari jantan dan betina agar bisa ngisi dan cepat produksi.

 

Apa Makanan Biar Telur Kenari Ngisi?

Cara agar telur kenari tidak kosong salah satunya adalah dengan diberi pakan yang terdiri dari biji-bijian dan protein. Sebenarnya diberikan voer juga tidak apa-apa, asalkan harus diselingi oleh pakan lain seperti:

  • Jemawut
  • Kecambah
  • Telur puyuh
  • Telur rebus
  • Apel

Sekarang, mari kita jelaskan dulu apa manfaat tiap pakan di atas ini.

 

1. Jemawut

Jemawut adalah jenis pakan biji-bijian yang sangat disukai oleh kenari. Pakan ini bisa Anda temukan di hampir semua kios atau toko burung di sekitar kota. Harganya juga murah dan isinya banyak.

Fungsi dari jemawut adalah burung kenari jantan bisa membuahkan kenari betina. Jadi jika kenari jantan tidak ngisi, padahal jika betinanya dikawinkan dengan jantan yang lain bisa bertelur seperti biasa, maka berikan jemawut yang banyak kepada burung yang jantan.

 

2. Kecambah

Hampir sama dengan jemawut, kecambah juga merupakan pakan yang memengaruhi kemampuan kenari jantan ngisi telur atau tidak.

Anda bahkan tidak perlu membeli pakan kenari yang satu ini, sebab bikin sendiri pun gampang.

Untuk cara lengkapnya, silahkan ikuti tutorial singkat di bawah ini.

  • Pertama-tama beli kacang hijau, kwaci matahari untuk burung, dan biji kedelai
  • Kemudian cuci dan rendam di air hangat matang selama satu malam
  • Saring dan buang airnya, bilas biji-bijian, lalu ditabur ke tisu, kapas, atau kain handuk berwarna putih dengan rata
  • Setelah terlihat kecambmahnya, langsung saja dipanen dan diberikan ke kenari jantan

Anda pasti sudah pernah mencoba menanam kecambah dari tugas sekolah. Sebenarnya cara membuat kecambah untuk burung sama persis dengan tugas dari sekolah dulu.

 

3. Telur Puyuh

Telur puyuh sangat baik untuk meningkatkan protein kenari betina dan jantan. Memberikan telur puyuh secar rutin merupakan cara agar telur kenari menetas semua setelah sudah kelihatan produksi.

Konon, kenari betina yang sering diberikan telur puyuh tidak akan cepat pecah.

Telur puyuh juga punya ukuran yang tidak begitu besar. Jadi Anda bisa memberikan langsung 1 butir sehari setiap hari.

 

4. Telur Rebus

Selain telur puyuh, telur ayam rebus juga sangat baik untuk meningkatkan birahi kenari betina dan jantan. Jika telur kenari sedikit, coba berikan 1/2 telur ayam rebus selama 2 atau 3 hari sekali sebelum kenari dikawinkan.

Dengan cara ini, proses pengenalan kenari yang jantan dan betina juga jadi lebih cepat.

Bukan hanya protein, telur rebus juga bisa jadi sumber tenaga untuk kenari yang jantan. Jadi setelah dikawinkan dengan satu betina, kenari jantan bisa langsugn dikawinkan lagi dengan betina yang lain.

 

5. Apel

Pakan yang terakhir biar telur kenari ngisi adalah apel. Anda bisa memberikan jenis apel apapun, asalkan kulitnya dikupas dan bijinya dibersihkan.

Mirip seperti telur rebus, apel adalah pembangkit birahi untuk kenari. Jadi jangan berikan telur dan apel di hari yang sama.

Buah ini juga mengandung banyak vitamin. Sehingga kenari tidak gampang sakit ketika sedang dalam proses kawin atau sedang dikenalkan.

 

6. Multivitamin

Apel memang jadi makanan biar telur kenari ngisi yang terakhir. Tapi Anda juga tidak boleh lupa memberikan multivitamin setiap hari agar daya tahan tubuh kenari tetap fit dan staminanya gak gampang abis.

Maxiplus bisa jadi multivitamin terbaik untuk kenari yang sedang dalam proses kawin. Sebab mengandung bermacam vitamin dan mineral serta dapat mencegah telur kenari zonk alias ga ada isinya.

Multivitamin wajib diberikan setiap hari, atau sesuai aturan yang tertulis dalam kemasan. Ketika sudah selesai dikawinkan pun, kenari tetap wajib diberi multivitamin agar kalau mau dikawinkan dengan kenari yang lain staminanya tidak habis.

 

Akhir Kata

Seperti itulah makanan biar telur kenari ngisi yang alami. Jangan lupa, selama proses pengenalan sebaiknya kenari jantan dan betina sering-sering dijemur berdua. Nanti kalau sudah mau dikawinkan, baru dimasukan ke sangkar yang sama dan ditaruh di tempat yang lebih terutup agar tidak ada kucing atau tikus yang masuh dan bikin kenari jadi stress.

Leave a Comment

close