17+ Cara Daftar Kredivo agar Disetujui dalam 1 Hari

Banyak calon nasabah Kredivo yang penasaran bagaimana cara daftar Kredivo agar disetujui dengan cepat. Karena meskipun layanan pinjaman online ini terbuka untuk umum, faktanya tidak sedikit calon nasabah yang pengajuan registrasinya ditolak karena alasan tertentu.

Pastinya Anda semua di sini sudah tahu bahwa Kredivo adalah aplikasi pinjol atau pinjaman online yang paling terkenal di Indonesia. Saking terkenalnya, banyak oknum yang jual akun Kredivo kepada calon nasabah yang tak kunjung diterima.

Padahal sebenarnya cara daftar Kredivo agar disetujui tidak begitu sulit. Sedangkan membeli ataupun jual akun Kredivo adalah tindakan ilegal.

Jadi daripada harus keluar uang untuk mengajukan kredit online, lebih baik Anda baca tips dan cara agar daftar Kredivo cepat disetujui dalam artikel ini.

 

“Selalu Baca dan Pahami Dulu Syarat dan Ketentuan Aplikasi Kredivo Sebelum Registrasi dan Melakukan Pinjaman Online”

 

Penyebab Pendaftaran Ditolak Kredivo

Jika Anda sudah coba mendaftar akun Kredivo tetapi masih saja ditolak, mungkin ada beberapa kesalahan dalam proses pendaftaran. Misalnya :

  • Ada data yang belum lengkap
  • Foto KTP tidak jelas
  • Adanya indikasi data palsu

Tapi untuk lebih lengkapnya, Anda bisa perhatikan dulu apasaja penyebab selalu ditolak Kredivo saat daftar.

 

Tidak Mengikuti Instruksi dengan Benar

Sebenarnya Kredivo sudah memberikan instruksi pendaftaran untuk mempermudah Anda, para calon nasabah, ketika ingin mengajukan form pendaftaran. Bahkan instruksi ini akan langsung dimulai setelah Anda membuka aplikasi Kredivo.

Tapi kadang ada beberapa pendaftar yang tidak mengikuti instruksinya dengan benar. Sehingga proses registrasi tidak bisa diselesaikan. Sekalipun bisa dikirim, calon nasabah tersebut tidak akan diterima karena mendaftar dengan cara yang salah.

 

Ada Form yang Tidak Terisi

Ketika daftar Kredivo, Anda wajib mengisi seluruh form yang disediakan oleh Kredivo. Hal ini sangat penting untuk mengukur resiko kredit yang diberikan oleh pemberi pinjaman.

Jika ada kolom formulir yang Anda kosongkan, khususnya yang memiliki catatan “Penting” di sampingnya, maka formulir tersebut tidak bisa di-acc oleh Kredivo. Oleh karena itu, pastikan Anda mengisi seluruh form yang disediakan dengan informasi yang sejujur-jujurnya.

 

Adanya Indikasi Data Palsu

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, Kredivo hanya menggunakan data digital untuk mengukur resiko kredit yang diberikan kepada para nasabahnya. Oleh karena itu, ketepatan dari data yang Anda gunakan untuk mengisi formulir akan sangat mempengarhui ditolak atau disetujuinya pendaftaran ke Kredivo.

Jika ada indikasi data palsu sedikit saja, maka dapat dipastikan proses pendaftaran akun Kredivo Anda akan langsung ditolak.

 

Foto KTP yang Dikirim Tidak Jelas

Penyabab pendaftaran ditolak Kredivo yang terakhir dan paling sering terjadi adalah karena foto KTP dan selfie yang Anda kirim tidak jelas, buram, atau terlalu gelap. Bahkan meskipun menggunakan kamera HP yang bagus, hal ini masih bisa terjadi.

Sebab jika ada data yang tertutup di KTP baik karena cahaya flash, kotoran atau pun karena KTP sudah rusak, maka proses pendaftarannya akan langsung ditolak.

 

Ketika sudah ditolak Kredivo, umumnya akan ada waktu jeda sebelum Anda bisa mengajukan pendaftaran lagi. Paling cepat waktu jeda yang diberikan adalah 2×24 jam sedangkan paling lambat bisa mencapai 3 bulan.

 

Tips Daftar Kredivo agar Cepat Di-ACC

Setelah tahu apa saja alasan dan penyebab ditolak Kredivo ketika mendaftar, sekarang kita berlanjut ke tips dan cara daftar Kredivo agar cepat disetujui.

 

Pastikan Semua Data Sudah Lengkap

Tips daftar Kredivo yang pertama adalah memastikan semua data yang dibutuhkan sudah siap. Data Anda butuhkan untuk mendaftar akun Kredivo sebenarnya hanya KTP saja.

Tapi pastikan KTP tersebut sudah berupa e-KTP, bukan Surat Keterangan atau pun Resi. Selain itu, pastikan juga KTP yang Anda ajukan adalah milik sendiri dan dalam kondisi bersih, tidak rusak, dan masih berlaku.

 

Pastikan Semua Syarat Sudah Dipenuhi

Selanjutnya, Anda juga harus memastikan semua syarat pendaftaran sudah dipenuhi. Syarat daftar Kredivo sendiri tidak memberatkan sama sekali.

Sebab tidak ada syarat pekerjaan tertentu yang diterima atau harus memiliki penghasilan tetap. Sebab seorang pekerja serabutan atau freelancer sekalipun bisa mengajukan pinjaman kredit ke Kredivo. Tapi untuk lebih lengkapnya, kita akan bahas ini lagi nanti.

 

Ikuti Instruksi Pendaftaran dengan Benar

Tips agar cepat diterima Kredivo yang terakhir adalah selalu ikuti instruksi pendaftaran dengan benar sesuai yang diarahkan oleh aplikasi. Dengan begitu, Anda tidak perlu takut salah mengisi form, salah memasukan gambar, dan masalah lainnya yang bisa membuat akun ditolak.

 

Syarat Daftar Kredivo

Bicara soal persyaratan yang harus dipenuhi, berikut ini adalah penjelasan mengenai apa saja syarat daftar Kredivo.

  • Warga negara Indonesia (WNI)
  • Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 80 tahun
  • Punya Penghasilan minimal 3 juta per bulan
  • Berdomisili di kota Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung, Medan, Surabaya, Palembang, Semarang, Bali, Malang, Makasar, Yogyakarta, Solo, Sukabumi dan Cirebon
  • Menyetujui semua syarat, ketentuan, bunga, denda dan perjanjian dengan Kredivo

Untuk membuktikan jumlah penghasilan, sebenarnya Anda perlu melampirkan slip gaji ketika mendaftar. Namun jika Anda seorang pekerja lepas, ada juga cara mendaftar Kredivo tanpa slip gaji dengan cara melampirkan mutasi rekening per bulan.

Hal yang sama juga dilakukan jika Anda ingin mendaftar tanpa NPWP dan BPJS.

Dan untuk masalah domisili, untuk saat ini Kredivo belum tersedia di seluruh kota di Indonesia. Ini adalah salah satu kerugian menggunakan Kredivo, yaitu harus menggunakan KTP dengan domisili yang sudah terjangkau oleh Kredivo.

Jadi meskipun Anda tinggal di Jakarta, pendaftaran Kredivo akan tetap ditolak jika KTP yang dilampirkan berdomisili kota yang tidak terdaftar di Kredivo. Oleh karena itu, cara daftar Kredivo agar cepat disetujui adalah dengan menggunakan KTP dengan domisili sesuai dengan persyaratannya.

 

Cara Daftar Kredivo agar Disetujui dengan Benar

Kebanyakan pengguna Kredivo saat ini umumnya mendaftar melalui e-commerce ketika ia ingin belanja online. Salah satunya adalah melalui Tokopedia sebagai partner resmi dari Kredivo.

Tapi jika Anda ingin daftar Kredivo tanpa akun e-commerce, silahkan ikuti cara daftar Kredivo agar disetujui dengan benar berikut ini.

 

1. Isi Form Registrasi Akun

Langkah pertama dalam proses pendaftaran adalah dengan mengisi form registrasi. Form ini bisa langsung Anda temukan setelah menekan tulisan Daftar atau Sign Up di aplikasi Kredivo.

Isi nama, alamat, email dan informasi pribadi lainnya dengan jujur.

 

2. Ajukan Pinjaman Online

Setelah akun selesai dibuat, berikutnya Anda bisa mengajukan pinjaman online sesuai dengan nominal dan waktu kredit sesuai yang dibutuhkan.

Sebelum mengajukan pinjaman, Anda tidak akan dianggap sebagai nasabah meskipun sudah memiliki akun Kredivo.

 

3. Kirim Foto KTP & Selfie

Setelah menentukan besar pinjaman dan jangka waktunya, sekarang Anda perlu mengirim foto KTP dan selfie dengan pose memegang KTP.

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, cara daftar Kredivo agar disetujui yang paling penting adalah dengan mengirim foto KTP sejelas mungkin.

 

4. Masukan Data Penghasilan & Pekerjaan

Selanjutnya, Anda perlu memasukan data penghasilan dan informasi mengenai pekerjaan dengan jelas. Jika tidak punya NPWP, Anda bisa menggantinya dengan melampirkan mutasi rekening yang digunakan untuk menerima gaji.

Jika memang penghasilan Anda tiap bulan diberikan secara cash alias tidak lewat transfer rekening, silahkan hubungi dulu customer service Kredivo untuk menanyakan cara melampirkan data penghasilannya.

 

5. Ikuti Instruksi Lanjutan dengan Benar

Langkah yang terakhir adalah dengan mengikut instruksi lanjutan sesuai yang dikatakan aplikasi. Di tahap ini, Anda juga bisa memasukan kode referal jika punya.

Jangan lupa baca syarat dan ketentuan dari aplikasi dengan jelas agar tidak terjadi kekeliruan atau salah paham ketika mengajukan pinjaman online.

 

Akhir Kata

Demikianlah cara daftar Kredivo agar disetujui dalam 1 hari. Perlu kami tekankan di sini bahwa kami tidak pernah menyarankan Anda untuk mengajukan pinjaman online di aplikasi mana pun. Kami juga tidak bertanggung jawab atas semua yang Anda alami selama mengajukan kredit online.

Leave a Comment

close